David Saputra Hasiholan Panjaitan (12140354), Filtering Content dengan Metode String menggunakan Router Mikrotik Pada PT. Bebentara Perkasa Indonesia Jakarta
Jaringan komputer sudah menjadi kebutuhan bagi perusahaan atau organisasi era digital saat ini, namun penggunaannya harus diatur agar dapat menunjang kinerja perusahaan. Adanya ancaman keamanan dan penyalahgunaan jaringan yang bukan untuk kepentingan kerja kerap menjadi persoalan yang dihadapi oleh perusahaan, untuk itu dibutuhkan suatu metode untuk mengatur agar pemanfaatan dan penggunaan jaringan sesuai dengan peruntukannya. Teknik pengaturan dengan menggunakan Filtering Content. Filtering Content digunakan perorangan atau kelompok. Filtering Content ini digunakan untuk memfiltersitus-situs yang tidak diperbolehkan oleh pihak yang berwenang ataupun yang tidak ada hubungannya dengan pekerjaan. Pada sistem jaringan yang ada pada PT. Bebentara Perkasa Indonesia Jakarta belum terdapat filtering content sehingga setiap karyawan bebas untuk mengakses situs-situs yang tidak berkaitan dengan pekerjaan. Dengan adanya filtering content maka karyawan tidak lagi dapat mengakses situs yang tidak berkaitan dengan pekerjaan.