PERANCANGAN ALAT PENGONTROL OTOMATIS KETINGGIAN AIR DALAM TANDON MENGGUNAKAN ARDUINO DAN SENSOR ULTRASONIK

research
  • 10 Sep
  • 2020

PERANCANGAN ALAT PENGONTROL OTOMATIS KETINGGIAN AIR DALAM TANDON MENGGUNAKAN ARDUINO DAN SENSOR ULTRASONIK

Teknik Informatika. Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi, Nusa Mandiri. 2018

Telah dibuat sistem monitoring tinggi muka air tandon menggunakan sensor ultrasonik HC-SR04. Miniboard Arduino Uno digunakan sebagai system kontrol sinyal masukan dan keluaran serta LCD 16x2 sebagai penampil datanya. Pengujian dilakukan dengan memberikan variasi jarak sensor terhadap muka air dari 1cm sampai 30cm.. Sistem yang telah dibuat dilakukan karakterisasi agar layak digunakan sebagai alat ukur ketinggian air. Karakterisasi static yang dilakukan meliputi: linieritas, sensitivitas, repeatabilitas dan akurasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang telah dibuat mampu mengukur ketinggian air (dari 1cm sampai 25cm) sesuai dengan ketinggian yang terpantau pada mistar kemudian menampilkan ketinggian air terukur dan nilai ketinggiannya serta volume pada LCD. Sistem yang telah dibuat dapat memberi perintah dengan menyalakan pompa air ketika tinggi muka air telah mencapai 5cm dan mematikan pompanya ketika ketinggian air mencapai 25cm.

 

Unduhan

 

REFERENSI


Asalmol Sir, Mangesh Datar, Mayur Gawade, Akshay Patil dan Tanuja Gulve. 2017. Water Management System for Smart City Using IoT. ISSN: 2454-1362. Pune, India: Imperial Journal of Interdisciplinary Research Vol. 3, Issue-11, 2017. Diambil dari: http://www.onlinejournal.in


Istiyanto,Jazi.2014. Pengantar Elektronika dan Instrumentasi. Yogyakarta. Andi


Kanishk Shrotriya, Manish Jain, Madhur Mittal, Lokesh Yadav dan Nidhi Vijay. 2017. Digital Meter Water Using Arduino. ISSN (ONLINE): 2250-0758, ISSN (PRINT): 2394-6962. Rajashtan, India: Internasional Journalof Engineering and Management Research Vol. 7, Issue-2, Maret-April 2017.


Muhammad Sidik dan Che Ghani. 2017. Volume Measuring System Using Arduino for Automatic Liquid Filling Machine. ISSN: 0973-4562. Pahang, Malaysia: International Journal of Applied Engineering Research Vol-12, Number 24, 2017.


Syahwil, Muhammad.2011. Panduan Mudah Simulasi dan Praktik Mikrokontroler Arduino. Yogyakarta.  Andi.


Yatini,Indra.2010. Flowchart Algoritma dan Pemograman Menggunakan Bahasa C++. Jakarta. Graha Ilmu